MASYARAKAT PABUWARAN ANTUSIAS MENGIKUTI KEGIATAN SKREENING MATA DAN CEK GULA DARAH GRATIS

MASYARAKAT PABUWARAN ANTUSIAS MENGIKUTI KEGIATAN SKREENING MATA DAN CEK GULA DARAH GRATIS

Pabuwaran -  Puluhan masyarakat Pabuwaran antusias mengikuti Kegiatan Skreening Mata dan Cek Gula Darah Gratis di Aula Kelurahan Purwanegara, Minggu (4 Juli 2024).

Menyambut HUT RI ke 79 Tahun 2024 Kecamatan Purwokerto Utara bekerja sama dengan Rumah Sakit Khusus Mata (RSKM) Purwokerto mengadakan kegiatan Skreening Mata dan Cek Gula Darah gratis.

 

Kegiatan ini diikuti sekitar 200 warga masyarakat Kecamatan Purwokerto Utara, terdiri dari Kelurahan Pabuwaran, Bancarkembar, Grendeng, Karangwangkal, Sumampir, Bobosan dan Kelurahan Purwanegara.

 

Kegiatan sekreening ( pemeriksaan) mata dan cek gulan darah gratis ini dimulai pk. 09.00 - 12.30 WIB, diawali dengan pengarahan oleh Camat Purwokerto Utara, Dra. Erny Indriastuty, MM.

 

Menurut Camat Erny Indriastuty, kegiatan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat khususnya di wilayah Purwokerto Utara. Bu Camat juga berharap acara ini bisa menjadi kegiatan rutin.

 

Kegiatan Skreening Mata dan Cek Gula Darah Gratis ini dibuka oleh Kepala Rumah Sakit Khusus Mata (RSKM) dr. Ahmad Hermanto, MM.

 

Peserta kegiatan pemeriksaan mata dan gula darah gratis diharapkan membawa Kartu BPJS bagi yang sudah memiliki, dan Kartu Tanda Penduduk (KTP), untuk mempermudah pelaksanaan kegiatan.

 

Masyarakat Pabuwaran yang mengikuti kegiatan ini sekitar 40 orang, terdiri dari lansia dan orang dewasa, yang memiliki keluhan penglihatan.

Mereka sangat antusias mengikuti kegiatan ini, terlihat sejak pagi mereka sudah antri untuk mendapatkan pemeriksaan mata gratis.

 

Salah seorang peserta, Bpk Suko Raharjo (67) warga RT 01 RW 03, menyatakan senang bisa mendapatkan layanan kesehatan secara gratis.

"Melalui pemeriksaan ini saya jadi tahu kendala di mata saya," ungkapnya.

 

Sampai akhir kegiatan bisa berjalan dengan baik dan lancar. Diharapkan kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin. (maskar 04/08/2024).

​ 

Related Posts

Komentar