Meriahkan HUT RI ke-77, Siswa dan Orang Tua Siswa TK Pertiwi Pabuwaran Gelar Pawai Karnaval

Meriahkan HUT RI ke-77, Siswa dan Orang Tua Siswa TK Pertiwi Pabuwaran Gelar Pawai Karnaval

Pabuwaran - Puluhan Siswa- Siswi dan Orang Tua Siswa TK Pertiwi Kelurahan Pabuwaran menggelar pawai karnaval dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke-77, Jumat (19-8-2022).

 

Pawai karnaval diikuti oleh 65 anak siswa-siswi Taman Kanak-Kanak (TK) Pertiwi Kelurahan Pabuwaran, para orang tua siswa dan guru-guru TK Pertiwi.

 

Pawai karnaval diikuti seluruh siswa-siswi TK Pertiwi dengan berpakaian kostum adat daerah, kostum beragam profesi, kostum pejuang kemerdekaan.

 

Orang tua siswa-siswi TK Pertiwi Pabuwaran terlibat dalam pawai karnaval dengan menggelar drum band lengkap dengan mayoretnya. Terlihat seorang   ibu orang tua siswa TK Pertiwi menjadi mayoret drum band sekaligus memimpin barisan pawai karnaval. Meski sudah ibu-ibu tetap terlihat tangkas dan semangat menjadi mayoret dan memimpin pawai karnaval.

 

Pawai karnaval siswa-siswi TK Pertiwi Pabuwaran bersama-sama orang tua siswa dimulai pk. 08.00 sampai pk. 09.30 dengan rute dari halaman sekolah TK Pertiwi masuk ke jalan Gn. Slamet, berlanjut ke Jl. Raya Baturaden, masuk ke Jl. Merbabu, kembali ke Jl. Gn.Slamet dan berakhir di halaman TK Pertiwi lagi.

 

Salah satu guru TK Pertiwi Pabuwaran yang ikut dalam pawai karnaval, Indriyati Rosari (39), mengatakan acara pawai karnaval siswa-siswi TK Pertiwi Pabuwaran digelar untuk memeriahkan peringatkan Hari Kemerdekaan RI yang ke-77 tahun 2022.

 

" Pawai karnaval ini untuk menyemarakkan HUT RI ke-77, juga untuk menumbuhkan semangat nasionalisme sejak dini untuk anak-anak TK " jelas Indriyati.

 

Salah satu orang tua siswi TK Pertiwi Pabuwaran, Ari Kartini (40), menyatakan merasa senang bisa ikut pawai karnaval dan drum band TK Pertiwi Pabuwaran.

 

" Saya seneng bisa ikut drum band menemani anak pawai karnaval. Saya jadi lebih mengenal orang tua siswa yang lain " ungkap Ari Kartini.

 

Siswa-siswi TK Pertiwi Pabuwaran terlihat semangat dan ceria mengikuti pawai karnaval. Terlihat raut wajah anak-anak sangat ceria dan senang.

 

Pawai karnaval siswa-siswi TK merupakan salah satu kegiatan untuk memeriahkan peringatan hari kemerdekaan Indonesia, merupakan momentum bagi anak-anak untuk mengenal dan meneladani sejak dini terhadap jasa para pahlawan kusuma bangsa yang telah rela mengorbankan jiwa, raga dan harta untuk kemerdekaan bangsa ini. Sekaligus untuk menumbuhkan rasa nasionalisme dan kebersamaan sejak dini. Maskar (19-8-2022).

Related Posts

Komentar